You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Nagari Air Haji Barat
Nagari Air Haji Barat

Kec. Linggo Sari Baganti, Kab. Pesisir Selatan, Provinsi Sumatera Barat

PEMBAGIAN HADIAH LOMBA MEWARNAI TINGKAT TK SE-KECAMATAN LINGGO SARI BAGANTI BERLANGSUNG MERIAH

nagari 13 Juli 2025 Dibaca 3 Kali
PEMBAGIAN HADIAH LOMBA MEWARNAI TINGKAT TK SE-KECAMATAN LINGGO SARI BAGANTI BERLANGSUNG MERIAH

Air Haji Barat, Juli 2025 — Suasana penuh semangat dan keceriaan terlihat di wajah anak-anak Taman Kanak-Kanak (TK) se-Kecamatan Linggo Sari Baganti saat dilangsungkannya acara pembagian hadiah lomba mewarnai, yang menjadi bagian dari rangkaian kegiatan edukatif dan kreatif untuk anak usia dini Sabtu (12/07/2025).

Acara ini merupakan puncak dari kegiatan lomba mewarnai tingkat TK yang telah dilaksanakan sebelumnya, dengan tujuan untuk mengasah kreativitas, ketelitian, dan kepercayaan diri anak-anak sejak dini. Lomba ini diikuti oleh puluhan peserta dari berbagai TK yang tersebar di seluruh wilayah kecamatan Linggo Sari Baganti.

Dalam kegiatan pembagian hadiah tersebut, panitia memberikan penghargaan kepada para juara yang telah menunjukkan kemampuan mewarnai yang luar biasa. Kategori pemenang dibagi menjadi Juara I, II, III, serta Harapan I, II, III dan IV. Masing-masing juara mendapatkan Sertifikat penghargaan, trofi, serta Uang Tunai.

Para orang tua dan guru yang hadir tampak antusias dan bangga melihat prestasi anak-anak didik mereka. Acara ini tidak hanya menjadi ajang unjuk bakat, tetapi juga mempererat hubungan antara lembaga pendidikan anak usia dini dengan masyarakat.

Wali Nagari Air Haji Barat Feby Oktafiantio“menyampaikan apresiasi kepada pihak panitia dan pemerintah Nagari atas terselenggaranya kegiatan ini. Mereka berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan secara rutin sebagai bentuk dukungan terhadap pengembangan potensi anak sejak usia dini”.

Selain menjadi ajang kompetisi sehat, kegiatan ini juga mempererat silaturahmi antar-TK se-Kecamatan Linggo Sari Baganti dan menjadi momen berharga dalam menanamkan nilai-nilai sportivitas, semangat berkarya, dan rasa percaya diri kepada anak-anak. Ujarnya

Acara pembagian hadiah diakhiri dengan sesi foto bersama seluruh pemenang, guru pendamping, dan panitia, disambut dengan sorak-sorai dan senyum bahagia para peserta.