You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Air Haji Barat
Desa Air Haji Barat

Kec. Linggo Sari Baganti, Kab. Pesisir Selatan, Provinsi Sumatera Barat

Meriahkan HUT RI Ke-78 Nagari Air Haji Barat Mengikuti Lomba Sepak Bola di Kantor Camat Linggo sari

09 Agustus 2023 Dibaca 130 Kali

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia HUT RI yang ke-78, beragam kegiatan lomba dilaksanakan untuk merayakan momen kemerdekaan tersebut.

Salah satu kegiatan yang sangat unik diadakan di kantor Kecamatan Linggo Sari Baganti, Kabupaten Pesisr Selatan adalah permainan sepak bola yang biasanya tidak pakai sarung sekarang menggunakan sarung sebagai pakaian resmi pemain sepak bola.Selasa (08/08/2023).

Berbeda dengan pertandingan sepak bola pada umumnya, pada pertandingan ini anggota kedua kesebelasan harus mengenakan sarung dengan batas di mata kaki.
Selain harus pakai sarung usia pemain tidak dibatasi asalkan satu Nagari.

Karena faktor usia, pertandingan sepak bola ceriah ini hanya berlangsung 10 menit per babaknya. Gelak tawa dan sorak sorai penonton, terus terjadi selama pertandingan ini berlangsung. Tingkah lucu para pemain yang kesulitan saat menendang bola karena memakai sarung, kerap membuat para pemain terjatuh bahkan saling bertabrakan dengan pemain lainnya.

"Nafas ngos-ngosan, maklum faktor usia, nendang bolanya juga susah terkendala sarung bolak-balik jatuh, ujar Wali Kampung Nagari Air haji Barat, salah satu peserta.

Meskipun pemain cukup mengusahakan dan banyak menguras tenaga, Wali Nagari Menyemangati” Kalau nantik kita menang kita semua makan di Cafe A’a semangat ujar Feby Oktafianto.

Para pemain bersemangat mengikuti jalannya pertandingan. Dalam pertandingan yang berlangsung selama 2 babak masing-masing 10 menit, kedua tim bermain dengan semangat dan taktik mereka. Meskipun pertandingan berjalan sengit, akhirnya skor yang didapat oleh Nagari Air haji Barat 3-1, Nagari Air Haji Barat 3 Lawannya 1 hingga peluit panjang wasit mengakhiri pertandingan. Semua Suporter Nagari Air haji Barat berteriak menang sambil melompat.